Mengapa Orang Suka Tanah Ngantong?

Apakah Anda termasuk orang yang percaya dengan primbon, fengshui, dan semacamnya? Jika ya, pastinya Anda tahu bukan mengapa banyak orang mencari bentuk tanah ngantong untuk membangun rumah mereka.

Menurut falsafah atau kepercayaan orang Jawa tanah yang lebar dibelakang diibaratkan seperti kantong semar yang dapat membawa kesejahteraan, kesehatan, dan kemasyuran bagi penghuninya. Hal ini karena, tanah yang lebar di belakang atau kantong digunakan untuk menampung rezeki. Percaya atau tidak itu dikembalikan kepada belief system masing-masing.

Biasanya orang yang percaya fengshui akan membagi rumah yang didirikan di atas tanah yang ngantong dengan cara membagi menjadi dua bagian. Bagian depan digunakan sebagai toko dan bagian belakang dijadikan rumah tinggal. Katanya, tanah yang sempit di depan membuat rezeki yang masuk sulit untuk keluar lagi.

Inilah contoh bentuk rumah yang didesain di atas tanah ngantong:



Dari desain pada gambar di atas dapat dilihat bahwa kamar yang ditempatkan di sisi-sisi luar rumah dapat langsung bersinggungan dengan taman atau ruang terbuka. Sementara itu, ruang keluarga tau ruang tamu diletakkan di tengah dengan space yang cukup lebar.

Itulah alasan mengapa orang suka tanah yang bentuknya ngantong. Model dan gambar di atas juga dapat menjadi inspirasi Anda saat membangun rumah di tanah yang bentuknya ngantong. Salam Properti